BACAAN PILIHAN
Apakah gunanya mencapai umur panjang jika kita tidak
cukup memperbaiki hidup kit? Ah, umur panjang tidak selalu membawa perbaikan
bahkan malahan sering kali menambah banyak kesalahan saja. Alangkah bahagia
kita, seandainya kita dapat hidup baik sehari saja di dunia ini. Banyak orang
menghitung-hitunga tahun sesudah mereka bertobat, tetapi sering tidak terdapat
banyak perbaikan dalam hidup mereka. Jika mati itu kita pandang sebagai
peristiwa yang menakutkan maka umur panjang mungkin lebih berbahaya lagi.
Berbahagialah orang yang selalu ingat akan saat kematiannya, dan setiap hari
mempersiapkan diri untuk menghadapi kematian. Apakah kita sudah pernah melihat
orang pada saat ia akan meninggal dunia? Baiklah kita ingat bahwa jalan yang
sama itu akan kita lalui juga.
DOA PENUTUP
Allah,
pencipta langit dan bumi, segala yang baik berasal dari padaMu. Semoga berkat
ilhamMu kami memikirkan yang benar serta melaksanakannya di bawah bimbinganMu. Demi
Yesus Kristus, pengantara kami, yang hidup dan berkuasa bersama Engkau dalam
persekutuan Roh Kudus, sepanjang segala masa. Amin
PENUTUP
P: Marilah memuji
Tuhan
U: Syukur kepada
Allah
=======
Sumber Buku:
De Imitatione
Christi – Mengikuti Jejak Kristus
Penulis: Thomas a
Kempis (1380-1471)
Penerbit: OBOR
Bacaan Pilihan
Bacaan yang
disediakan oleh team Brevir Harian, BUKAN bacaan wajib dari rekomendasi
siapapun. Dimaksudkan, jika pendaras Brevir sedang melakukan Ibadat Bacaan dan
tidak memiliki bahan bacaan pilihan, maka Bacaan Pilihan yang kami sediakan
dapat menjadi alternatif pengganti.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.