Minggu, 21 Juli 2019
Bacaan Ekaristi:
† BACAAN PERTAMA:
Kej. 18:1-10a
† MAZMUR:
Mzm. 15:2-3ab,3cd-4ab,5
† BACAAN KEDUA:
Kol. 1:24-28
† BACAAN INJIL:
Luk. 10:38-42
-----
† BACAAN PERTAMA:
Kej. 18:1-10a
Kej 18:1 Kemudian TUHAN menampakkan
diri kepada Abraham dekat pohon tarbantin di Mamre, sedang ia duduk di pintu
kemahnya waktu hari panas terik.
Kej 18:2 Ketika ia mengangkat
mukanya, ia melihat tiga orang berdiri di depannya. Sesudah dilihatnya mereka,
ia berlari dari pintu kemahnya menyongsong mereka, lalu sujudlah ia sampai ke
tanah,
Kej 18:3 serta berkata:
"Tuanku, jika aku telah mendapat kasih tuanku, janganlah kiranya lampaui
hambamu ini.
Kej 18:4 Biarlah diambil air
sedikit, basuhlah kakimu dan duduklah beristirahat di bawah pohon ini;
Kej 18:5 biarlah kuambil sepotong
roti, supaya tuan-tuan segar kembali; kemudian bolehlah tuan-tuan meneruskan
perjalanannya; sebab tuan-tuan telah datang ke tempat hambamu ini." Jawab
mereka: "Perbuatlah seperti yang kaukatakan itu."
Kej 18:6 Lalu Abraham segera pergi
ke kemah mendapatkan Sara serta berkata: "Segeralah! Ambil tiga sukat
tepung yang terbaik! Remaslah itu dan buatlah roti bundar!"
Kej 18:7 Lalu berlarilah Abraham
kepada lembu sapinya, ia mengambil seekor anak lembu yang empuk dan baik
dagingnya dan memberikannya kepada seorang bujangnya, lalu orang ini segera
mengolahnya.
Kej 18:8 Kemudian diambilnya dadih
dan susu serta anak lembu yang telah diolah itu, lalu dihidangkannya di depan
orang-orang itu; dan ia berdiri di dekat mereka di bawah pohon itu, sedang
mereka makan.
Kej 18:9 Lalu kata mereka
kepadanya: "Di manakah Sara, isterimu?" Jawabnya: "Di sana, di
dalam kemah."
Kej 18:10 Dan firman-Nya:
"Sesungguhnya Aku akan kembali tahun depan mendapatkan engkau, pada waktu
itulah Sara, isterimu, akan mempunyai seorang anak laki-laki." Dan Sara
mendengarkan pada pintu kemah yang di belakang-Nya.
† MAZMUR:
Mzm. 15:2-3ab,3cd-4ab,5
Mzm 15:2 Yaitu dia yang berlaku tidak
bercela, yang melakukan apa yang adil dan yang mengatakan kebenaran dengan
segenap hatinya,
Mzm 15:3 yang tidak menyebarkan fitnah
dengan lidahnya, yang tidak berbuat jahat terhadap temannya dan yang tidak
menimpakan cela kepada tetangganya;
Mzm 15:3 yang tidak menyebarkan fitnah
dengan lidahnya, yang tidak berbuat jahat terhadap temannya dan yang tidak
menimpakan cela kepada tetangganya;
Mzm 15:4 yang memandang hina orang
yang tersingkir, tetapi memuliakan orang yang takut akan TUHAN; yang berpegang
pada sumpah, walaupun rugi;
Mzm 15:5 yang tidak meminjamkan
uangnya dengan makan riba dan tidak menerima suap melawan orang yang tak
bersalah. Siapa yang berlaku demikian, tidak akan goyah selama-lamanya.
† BACAAN KEDUA:
Kol. 1:24-28
Kol 1:24 Sekarang aku bersukacita
bahwa aku boleh menderita karena kamu, dan menggenapkan dalam dagingku apa yang
kurang pada penderitaan Kristus, untuk tubuh-Nya, yaitu jemaat.
Kol 1:25 Aku telah menjadi pelayan
jemaat itu sesuai dengan tugas yang dipercayakan Allah kepadaku untuk
meneruskan firman-Nya dengan sepenuhnya kepada kamu,
Kol 1:26 yaitu rahasia yang tersembunyi
dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan, tetapi yang sekarang dinyatakan
kepada orang-orang kudus-Nya.
Kol 1:27 Kepada mereka Allah mau
memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa
lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan
akan kemuliaan!
Kol 1:28 Dialah yang kami
beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari
dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam
Kristus.
† BACAAN INJIL:
Luk. 10:38-42
Luk 10:38 Ketika Yesus dan
murid-murid-Nya dalam perjalanan, tibalah Ia di sebuah kampung. Seorang
perempuan yang bernama Marta menerima Dia di rumahnya.
Luk 10:39 Perempuan itu mempunyai
seorang saudara yang bernama Maria. Maria ini duduk dekat kaki Tuhan dan terus
mendengarkan perkataan-Nya,
Luk 10:40 sedang Marta sibuk sekali
melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli,
bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu
aku."
Luk 10:41 Tetapi Tuhan menjawabnya:
"Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,
Luk 10:42 tetapi hanya satu saja yang
perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari
padanya."
-----
Bacaan Ekaristi (BcE) kami
siapkan dimaksudkan TIDAK UNTUK dibaca umat di dalam gereja saat mengikuti
perayaan Ekaristi namun lebih untuk dapat dibaca umat sebagai persiapan hati
SEBELUM mengikuti perayaan Ekaristi.
Kami sangat menghimbau agar
umat tidak membuka telephone pintar-nya saat mengikuti perayaan Ekaristi.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.