BACAAN PILIHAN
DOA MOHON PENERANGAN JIWA
Terangilah aku, ya Yesus yang baik, dengan sinar cahaya ilahi-Mu, dan enyahkanlah semua kegelapan dari ruang hatiku. Tolaklah kekacauan yang banyak itu, dan singkirkanlah pencobaan yang hebat itu. Bertempurlah dengan kuat untukku dan kendalikanlah hewan-hewan buas, yaitu nafsu kenikmatan yang memikat; “agar terdapat damai di dalam puri-Mu” (bdk. Mzm 122:7) dan agar pujian kepada-Mu meriah mendengung dalam ruangan suci, yaitu dalam perasaan hati murni. Perintahkanlah kepada angin dan taufan; dan katakanlah kepada lautan: tenanglah, dan kepada taufan: redalah; dan akan terdapat ketenangan yang besar.
“Kirimkanlah cahaya-Mu dan kebenaran-Mu” (bdk. Mzm 43:3), agar ia menerangi dunia karena aku adalah “bumi yang tandus dan kosong” (bdk. Kej 1:2) sehingga Engkau menerangi aku. Curahkanlah rahmat-Mu dari atas dan genangilah hatiku dengan embun surgawi; alirkanlah air takwa guna menyirami permukaan bumi (hatiku) agar menghasilkan buah yang baik dan istimewa. Bangkitkanlah jiwaku yang tertekan oleh beban dosa, dan arahkanlah segenap rinduku kepada hal-hal surgawi agar aku mengenyam manisnya kemuliaan surgawi dan merasa sangat sedih memikirkan soal-soal duniawi. Jauhkanlah dan hindarkanlah aku dari segala hiburan mahkluk yang fana karena tidak satu makhluk pun dapat memuaskan dan mengenyangkan nafsuku akan kebahagiaan sepenuhnya. Ikatlah aku kepada-Mu dengan tali cinta kasih yang pantang putus; karena hanya Engkau sendiri sudah cukup. Di luar Engkau tidak ada yang penting bagi seorang yang menaruh cinta.
Terangilah aku, ya Yesus yang baik, dengan sinar cahaya ilahi-Mu, dan enyahkanlah semua kegelapan dari ruang hatiku. Tolaklah kekacauan yang banyak itu, dan singkirkanlah pencobaan yang hebat itu. Bertempurlah dengan kuat untukku dan kendalikanlah hewan-hewan buas, yaitu nafsu kenikmatan yang memikat; “agar terdapat damai di dalam puri-Mu” (bdk. Mzm 122:7) dan agar pujian kepada-Mu meriah mendengung dalam ruangan suci, yaitu dalam perasaan hati murni. Perintahkanlah kepada angin dan taufan; dan katakanlah kepada lautan: tenanglah, dan kepada taufan: redalah; dan akan terdapat ketenangan yang besar.
“Kirimkanlah cahaya-Mu dan kebenaran-Mu” (bdk. Mzm 43:3), agar ia menerangi dunia karena aku adalah “bumi yang tandus dan kosong” (bdk. Kej 1:2) sehingga Engkau menerangi aku. Curahkanlah rahmat-Mu dari atas dan genangilah hatiku dengan embun surgawi; alirkanlah air takwa guna menyirami permukaan bumi (hatiku) agar menghasilkan buah yang baik dan istimewa. Bangkitkanlah jiwaku yang tertekan oleh beban dosa, dan arahkanlah segenap rinduku kepada hal-hal surgawi agar aku mengenyam manisnya kemuliaan surgawi dan merasa sangat sedih memikirkan soal-soal duniawi. Jauhkanlah dan hindarkanlah aku dari segala hiburan mahkluk yang fana karena tidak satu makhluk pun dapat memuaskan dan mengenyangkan nafsuku akan kebahagiaan sepenuhnya. Ikatlah aku kepada-Mu dengan tali cinta kasih yang pantang putus; karena hanya Engkau sendiri sudah cukup. Di luar Engkau tidak ada yang penting bagi seorang yang menaruh cinta.
DOA PENUTUP
Tuhan, pencipta manusia, tiap tahun kami memperingati
misteri kudus yang memulihkan martabat manusia dan memberikan pengharapan akan
kebangkitan. Dengan rendah hati kami mohon, semoga misteri Paska yang kini kami
rayakan dalam iman , kelak kami rayakan dalam cinta abadi.
Demi Yesus Kristus, pengantara kami, yang hidup dan
berkuasa bersama Engkau dalam persekutuan Roh Kudus, sepanjang segala masa.
Amin
PENUTUP
P: Marilah memuji Tuhan
U: Syukur kepada Allah
=======
Sumber Buku:
De Imitatione Christi – Mengikuti Jejak Kristus
Penulis: Thomas a Kempis (1380-1471)
Penerbit: OBOR
Bacaan Pilihan
Bacaan yang disediakan oleh team Brevir Harian, BUKAN
bacaan wajib dari rekomendasi siapapun. Dimaksudkan, jika pendaras Brevir
sedang melakukan Ibadat Bacaan dan tidak memiliki bahan bacaan pilihan, maka
Bacaan Pilihan yang kami sediakan dapat menjadi alternatif pengganti.
=======
Dan TUHAN pun menunggumu dengan rindu di dalam:
- Misa Kudus harian
- Kunjunganmu ke Tabernakel gereja (Sakramen Maha Kudus)
berbincang-bincanglah denganNYA.
- Pengakuan Dosa dengan hati yang bertobat dan selalu
ingin memperbaiki diri
Ingatlah berdoa:
- Koronka
- Rosario
Lakukanlah Puasa pribadi, bacalah Kitab Suci walau hanya
satu perikop.
Amalkanlah cinta kasih pada sesama dengan ketulusan dan
kerendahan hati.
"...kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tidak
seorang pun akan melihat Tuhan."
Ibrani 12: 14
www.brevirharian.blogspot.com
www.facebook.com/brevirharian
Link Harian
Brevir Harian juga ada pada Fanpage FaceBook: Brevir
Harian
Mau Terima 7 Ibadat/Doa Brevir di e-mail setiap hari?
GABUNG yahoogroups "Brevir Harian"
Pengguna Blackberry, dapat men-download: Aplikasi Brevir
Harian
Pengguna Android, dapat men-download: Aplikasi Brevir
Harian
Anda punya testimoni tentang pengaruh membaca Brevir di
dalam hidup anda?
Kirimkan testimoni anda untuk kemuliaan Tuhan di Surga,
ke e-mail: novena_tiga_salam_maria@yahoo.com
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.